Erna Puji Astuti: Dengan Ketahanan Ekonomi, Ibu Bahagia, Keluarga Sejahtera

Jum'at Berbagi kali ini SPKK PKS Cikarang Timur bersama dengan Depera Jatireja menyapa ibu-ibu di sekitar bunderan SAE Graha Asri, Desa Jatireja, Cikarang Timur. Aksi mereka adalah membagikan bingkisan protein (tahu dan tempe) sekaligus mengucapkan selamat menyambut hari ibu dan memperkenalkan PKS melalui sticker. (16/12) pagi

"Dengan ketahanan ekonomi, Ibu bahagia, keluarga sejahtera. Maka dari itu, kita berbagi sedikit bingkisan untuk menciptakan sedikit senyuman bagi ibu-ibu hari ini." Ungkap Erna Puji Astuti, pengurus SPKK Cikarang Timur.

Sebanyak 50 bingkisan dibagikan kepada ibu-ibu yang sedang lewat habis jemput anak sekolah, lagi belanja, bahkan ada yang sedang memulung dan berjualan dengan delivery order.
"Terima kasih ya Bu atas pemberiannya. Semoga ibu-ibu semua selalu sehat dan dilapangkan rizkinya." Ungkap salah satu penerima bingkisan dengan senyum bahagia.

Rini Purbaningsih, wakil dari Depera Jatireja menyatakan ini adalah salah satu kegiatan JumbBer di Desa Jatireja. Selanjutnya, akan melaksanakan JumbBer di kampung-kampung yang lain.

(ana)

0 Response to "Erna Puji Astuti: Dengan Ketahanan Ekonomi, Ibu Bahagia, Keluarga Sejahtera"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: