Aher Termasuk Gubernur yang Layak Dicapreskan

Saat ini Indonesia butuh seorang pemimpin yang sadar diri akan kemampuannya. Pemimpin seperti itu ialah sosok yang pandai mengukur diri.

"Kalau misalnya mencalonkan harus tahu diri. Bisa mengukur dengan kriteria menjadi Presiden yang ada. Negara itu butuh pemimpin yang apa adanya. Tidak yang muter-muter dan tidak dibuat-buat. Dan itu, kita memilikinya di pemimpin-pemimpin daerah," ujar pengamat politik LIPI, Prof Dr. Siti Zuhro dalam Forum Diskusi Inilah Demokrasi bertema "Peluang Pemimpin Daerah Menuju Istana" di Inilah Graha Pasim Bandung, Jawa Barat (Minggu, 22/12).


Ia melihat setidaknya ada empat kepala daerah yang berpeluang melantai di Pilpres. Mereka yakni Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, Gubernur Jatim Soekarwo, Gubernur Sulsel Yasin Limpo dan Gubernur DKI Joko Widodo.

"Mereka sangat berpeluang maju di tingkat nasional," imbuhnya

Heryawan, Soekarwo, Yasin Limpo dan Jokowi, katanya, layak mewakafkan diri di pentas nasional karena salah satunya dianggap sudah berhasil melakukan pembangunan dengan baik. Selain catatan prestasi, pengusungan mereka sebagai capres juga memiliki keuntungan secara kalkulasi politik. Yakni mereka punya pendukung jelas di daerahnya masing-masing.

"Masalahnya, apakah partai mau membawa mereka ke tingkat nasional atau tidak," demikian Siti.[dem]

http://politik.rmol.co/read/2013/12/22/137395/Aher-Termasuk-Gubernur-yang-Layak-Dicapreskan-

0 Response to "Aher Termasuk Gubernur yang Layak Dicapreskan"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: