PKS Cipayung Siap Berjihad demi Saduddin Menjadi Bupati Kembali

PKSCikarangTimurDewan Pengurus Ranting (DPRa) Kelurahan Cipayung menyatakan siap berjihad demi kemenangan Saduddin menjadi Bupati Bekasi kembali. Hal ini disampaikan melalui perwakilannya, Ustadz Muhammad Sacu, saat acara Silaturahim Akbar PKS Cikarang Timur di Riung Pasundan Cikarang, Ahad (14/8).

"Kami siap berjihad untuk memenangkan ustadz Saduddin. Mudah-mudahan pada hari Rabu, 25 Pebruari, Insyaallah Allah takdirkan ustadz Saduddin menjadi Bupati kembali." Ketus Muhamammad Sacu, pria yang lebih akrab dipanggil pak Ucu.

Bukan sekedar kata-kata, semenjak PKS Kabupaten Bekasi mendeklarasikan Saduddin menjadi calon Bupatinya, pak Ucu sudah memulai silaturahim dengan tetangga demi kemenangan ini. Bahkan lebih dari 40 tetangga dekatnya sudah dikunjunginya.

"Kalau program DPC, silaturahim minimal 7 tetangga depan, 7 belakang, kanan dan kiri. Insyaallah kami sudah lebih dari 40 tetangga," ujar pak Ucu.

Semangatnya berbekal pengalaman pak Ucu, yang merasakan perbedaan yang jauh, antara program pemda Bekasi saat dijabat Saduddin dan saat dia lengser terutama yang berkait dengan ibadah. 

"Saat ustadz Saduddin lengser, apapun yang berkaitan dengan ibadah menjadi nol besar," tukasnya.

Pak Ucu bersama seluruh perwakilan DPRa di kecamatan Cikarang Timur menyatakan siap memenangkan Saduddin menjadi Bupati kembali untuk periode 2017-2022.

Sudiono





 

0 Response to "PKS Cipayung Siap Berjihad demi Saduddin Menjadi Bupati Kembali"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: