4 Kader PKS Jadi Perwira TNI

PKSCikarang Timur - Dalam rangka Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-69 empat Gubernur yang berasal dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menerima penghargaan dari Panglima TNI Jendral Moeldoko dengan Penyematan Brevet Kehormatan dan Baret Hitam, mereka resmi menjadi keluarga dan perwira TNI.

Gubernur tersebut antara lain, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Gubernur Sumatera Barat Iwan Prayitno, Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujonugroho, dan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba.
 
Proses pelaksanaan pembaretan tersebut di dahuli dengan "operasi militer" kepala daerah yang digelar di Dermaga Semampir Satfib Koarmatim Surabaya Provinsi Jawa Timur, Senin (6/10).

Selain empat gubernur asal PKS tersebut, ada sekitar 25 gubernur lainnya juga mendapatkan penghormatan serupa.

Sebelumnya pagi hari di komplek TNI Surabaya setelah terbang, para gubernur melaksanakan latihan menembak, lalu mereka dibawa boat ke lokasi pembaretan.

Setelah resmi menjadi keluarga besar TNI Aher mengucapkan rasa syukur dan berterimakasih kepada Panglima TNI.

"Dengan @GeneralMoeldoko dengan ini sudah resmi menjadi keluarga besar TNI, Alhamdulillah... ," ucapnya dalam akun twitter @aheryawan.

Selesai Pembaretan, para gubernur dijamu makanan khas TNI dengan tray yang biasa digunakan oleh rekan-rekan TNI.

"Akhirnya, saya ingin mengucapkan rasa bangga, menjadi keluarga besar TNI @GeneralMoeldoko," pungkas Aher.(hs)





 

0 Response to "4 Kader PKS Jadi Perwira TNI"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: