Prabowo: Rakyat Kecil Harus Bisa Tersenyum

PKS Cikarang Timur - Calon Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa setiap ibu harus bisa tersenyum, ketika anaknya berangkat sekolah di pagi hari. Tidak hanya ketika berangkat, ketika pulang sekolah sang ibu juga harus tetap tersenyum karena yakin anak-anaknya mendapat pendidikan yang baik dari guru-gurunya di sekolah.

"Rakyat kecil harus bisa tersenyum," ujar Prabowo, ketika menutup debat capres di Hotel Gran Melia Kuningan Jakarta Selatan, Minggu malam, 15 Juni 2014.

Selain ibu, bapak-bapak, menurut Prabowo, juga harus bisa tidur dengan tenang karena besok, lusa, dan pekan depan masih memiliki uang untuk keluarganya. "Termasuk untuk membayar utang," katanya.

Prabowo menambahkan, dia bersama Hatta Rajasa ingin mewujudkan ekonomi yang kuat dan berdiri di atas kaki kita sendiri. Menurutnya, Indonesia harus menguasai kekayaannya agar tidak mengalir ke luar negeri. Uang dari kekayaan alam, kata Prabowo, dapat digunakan untuk kepentingan rakyat.

"Untuk percepatan pembangunan, meningkatkan pendapatan buruh dan guru, termasuk guru honorer dan karyawan pabrik yang pendapatannya tidak menentu karena sistem outsourcing," ungkapnya. [viva]



Aplikasi Android ::: PKS Cikarang Timur | Klik Download Aplikasi Android

0 Response to "Prabowo: Rakyat Kecil Harus Bisa Tersenyum"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: