Kisah Kakek Penjual Baso Tusuk di Acara PKS


23/7/22 Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional dan Hari Keluarga Nasional PkS Cikarang Timur mengadakan Lomba Mewarnai untuk anak-anak. Saat pengumuman dan penyerahan hadiah lomba mewarnai bagi peserta anak-anak, terlihat wajah penuh harap  dari para peserta yang tidak mendapat kan juara. Sontak salah satu panitia   untuk mencari akal untuk menyenangkan hati anak-anak tersebut. 

Terlihat di ujung lapangan ada bapak penjual baso tusuk sedang mangkal.  Diumumkanlah oleh MC kepada peserta yang belum mendapatkan kesempatan menang akan ditraktir jajan baso tusuk
Anak-anak bahagia, kakek penjual baso tusuk pun senang karena jualannya laris, dan emak pun happy . Kakek penjual baso tusuk sangat bahagia, selain jualan laris diborong, ia mendapatkan kaos pkS dari panitia. 

Entah doa apa yang sudah dipanjatkan si kakek penjual baso tusuk, biasanya magrib baru pulang jualan,  saat ada kegiatan PkS jam 10 dagangan nya sudah habis. 

"Kapan ada lagi acara PkS ya.. ? " 
"InsyaAllah doakan saja kek.."
"Semoga kita istiqomah mengadakan kegiatan sosial terus.. "
"Semoga kakek sehat selalu ya... "

Salam pks🥰
Senang nya berbagi bersama pks.

(Anna Herlina)

0 Response to "Kisah Kakek Penjual Baso Tusuk di Acara PKS"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: