BPKK PKS Cikarang Timur Merayakan Hari Ibu Dengan Senam Bersama

PKSCikarangTimurHari Minggu pagi tampak  peserta senam mencapai 200 orang penuhi lapangan Eco park Botanical Garden, Cikarang Timur. Semangat mereka terus  menggebu dari jam 06.30-09.00. (22/12)

"Selain senam nusantara, kita juga mengadakan penukaran minyak jelantah 1 kg ditukar dengan minyak baru 1/2 liter, kami menyediakan kupon untuk penukaran sebanyak 144 kupon. Dan juga pembagian sabun cuci curah, dengan syarat membawa tempat sendiri dari rumah buat wadahnya, sebanyak 215 kupon." Ungkap Anna Herlina, ketua BPKK Cikarang Timur dalam sambutannya.

Anna juga menambahkan peserta usai senam juga dapat minuman air mineral dan lemon tea gratis bagi yang bawa tumbler sendiri. Ditambah lagi, cek kesehatan gratis, tersedia 50 kupon buat peserta.

Dalam acara ini, hadir pula ketua fraksi PKS kabupaten Bekasi, Imam Hambali, S.Si.

"Hari ibu merupakan bagian daripada penghormatan kita, kepedulian kita dan mengingatkan diri kita atas jasa-jasa yang diberikan orang tua kita, yang kalau dihitung, kita tidak akan mampu untuk menghitungnya." Ungkap Imam Hambali dalam sambutannya.

Imam Hambali juga menjabarkan seperti dalam lagunya Rhoma Irama, "Wahai manusia, hormatilah ibumu..." Bahwa agama kita mengajarkan ibu harus kita utamakan dalam segala hal.

"Dan yang kedua, acara ini adalah momentum kebersamaan dengan masyarakat, menjaga kesehatan kita dengan cara membugarkan diri kita, menjadi orang yang kuat dalam semuanya. Fisiknya, akalnya, dan kemampuan kita untuk menahan, menjaga mentalitas kita." pungkasnya.

(ana)









 

0 Response to "BPKK PKS Cikarang Timur Merayakan Hari Ibu Dengan Senam Bersama"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: