Masyarakat Melayu dari Lima Kesultanan Dukung Prabowo-Hatta

PKS Cikarang Timur - Relawan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa, yang berasal dari sejumlah suku Melayu di Sumatera Utara, mendeklarasikan dukungan untuk pasangan tersebut, Selasa 3 Juni 2014.

Deklarasi yang dilangsungkan di Istana Maimun, Jalan Brigjen Katamso, Medan, disaksikan langsung cawapres Hatta Rajasa. Sejumlah tokoh-tokoh Melayu dari Kesultanan di Sumatera Utara, ikut hadir dan memberikan dukungan kepada pasangan nomor urut satu itu.

Kedatangan Hatta Rajasa, Akbar Tandjung dan Marzuki Alie berserta rombongan disambut megah dengan tarian persembahan dan para hulu balang di pintu masuk Istana Maimun. Terlihat juga Ketua Umum PSSI Djohar Arifin, yang merupakan salah satu tokoh Melayu di Kesultanan Langkat.

Di istana bersejarah ini, Hatta menyaksikan langsung deklarasi kelompok masyarakat Melayu atau Semua Melayu Mendukung Prabowo-Hatta yang terdiri dari Sultan Deli, Sultan Serdang, Sultan Asahan, Sultan Kualuh, dan Sultan Langkat.

Dalam kesempatan ini, Hatta juga disematkan seperangkat pakaian adat Melayu dan penghargaan Balai Adat, sebagai penghargaan masyarakat Melayu kepada calon pemimpin.

"Balai Adat ini sebagai simbol semangat untuk memenangkan Prabowo-Hatta sebagai presiden dan wakil presiden pada 9 Juli mendatang," kata Hatta.

Dalam sambutannya, Hatta memastikan bila dirinya terpilih, berkomitmen untuk memajukan perekonomian masyarakat pesisir yang masyoritas adalah masyarakat suku Melayu. (viva)


Website: pksciktim.org 

0 Response to "Masyarakat Melayu dari Lima Kesultanan Dukung Prabowo-Hatta"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: