Prabowo Deklarasi Tim Pemenangan di Kandang PDIP

PKS Cikarang Timur - Ratusan kader partai koalisi pendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa memadati lokasi deklarasi tim pemenangan se-Jawa Tengah di Solo.

Beberapa tokoh nasional tanpak hadir dalam pengukuhan yang dihadiri langsung Prabowo Subianto, diantaranya, Mahfud MD, Amien Rais, Akbar Tandjung, Subianto Tjakrawardaya, Fuad Bawazir, dan sejumlah kader Partai Demokrat.

Meskipun partai berlambang bintang segitiga ini belum resmi menyatakan dukungan, namun sejumlah kadernya sudah menyatakan bergaabung dengan tim pemenangan Prabowo-Hatta.

Pengukuhan tim kemenangan Prabowo se-Jawa Tengah yang di Solo pusatkan sendiri terasa istimewa. Pasalnya, Kota Solo selama ini dikenal sebagai kandangnya banteng atau basis dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Mahfud MD mengatakan, saat ini berdasarkan hasil survei, pasangan Prabowo-Hatta melejit. Dibandingkan sebelumnya, saat ini hasil survei menunjukan kenaikan cukup tinggi.

"Namun yang harus kita jelaskan pada rakyat yaitu, pilpres ini untuk memilih pemerintah yang harus jelas visi dan misinya," jelas Mahfud dalam sambutannya dalam pengukuhan tim pemenangan Prabowo-Hatta se-Jawa Tengah di Solo, Kamis (29/5/2014).

"Kalau visi dan misinya tidak jelas itu sama juga berspekulasi. Padahal mengelola negara itu jangan berspekulasi. Intervensi dari luar harus kita lawan, bukan dengan senyam-senyum," imbuhnya.

Prabowo sendiri dalam sambutanya mengaku terharu dengan sambutan luar bisa di Kota Solo ini. Dihadapan Ratusan kader partai koalisi, Prabowo meminta dukungan penuh untuk membawa Indonesia lebih baik.

“Di hadapan saya saat ini berkumpul para pemenang-pemenang. Jawa Tengah selama ini jantungnya Republik Indonesia. Saya memang terus terang agak rikuh mendengar kata-kata yang baik," ungkapnya.

"Karena selama ini saya dimedia selalu mendengar hal-hal yang lain dari saya. Kusus hari ini saya terima pujian tersebut,tapi bukan untuk menyangjung saya,,” ujar Prabowo Subianto dalam acara tersebut.(sindo)


Website: pksciktim.org 

0 Response to "Prabowo Deklarasi Tim Pemenangan di Kandang PDIP "

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: