PKS Karang Bahagia Siap Membekali Ilmu Untuk 191 Orang Saksi TPS

Karang Bahagia - Pelatihan saksi di kecamatan Karangbahagia mentargetkan 191 saksi. Pelaksanaan per DPRa PKS atau tingkat desa. Pelatihan tersebut dimulai bada sholat Isya sampai jam 23.00 malam. Para saksi yang terdiri dari kaum muda sampai orang tua itupun dibekali buku panduan. Mereka juga dibimbing langsung oleh pengurus PKS Karang Bahagia dengan menggunakan infokus atau slide yang di pasang di tembok rumah.

"Alhamdulillah, pekan ke- 2 tanggal 3 Maret 2014 ini kami bisa melaksanakan pelatihan saksi untuk DPRa PKS Karang Sentosa" papar ketua DPC PKS Karang Bahagia yang biasa akrab dipanggil Pak Hadi.

Rencananya di Kecamatan Karang Bahagia itu sendiri akan dibentuk 191 TPS. Dengan masing-masing TPS dibagi untuk beberapa desa seperti:
Sukaraya 70 TPS, Karang Rahayu 20 TPS, Karang Setia 15 TPS, Karang Anyar 17 TPS, Karang Bahagia 14 TPS, Karang Sentosa 20 TPS, Karang Satu 17 TPS dan terakhir Karang Mukti 18 TPS.

Pelatihan ini bertujuan untuk lebih terhadap pengawasan PEMILU 2014 yang jujur dan bersih. Terkait sebelum pencoblosan sampai perhitungan suara di masing-masing TPS.

Seperti biasanya pertemuan ini juga dijadikan ajang silaturahim kader dan pengurus PKS Karang Bahagia. Bahkan selepas pelatihan saksi, mereka makan nasi uduk bersama dengan penuh canda tawa. (hs/pksciktim.org)


0 Response to "PKS Karang Bahagia Siap Membekali Ilmu Untuk 191 Orang Saksi TPS"

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Anda: